ROMBONGAN STUDI TIRU KKMA LUMAJANG KUNJUNGI MAN 2 MATARAM
-
Editor: Admin Person
Keterangan gambar. Kepala MAN 2 Mataram (kiri-atas), Ketua Rombongan (kiri-tengah) dan rombongan Studi Tiru KKMA Kabupaten Lumajang berpose bersama Syeikh Alaa Kamal Ahmed Osman.
Mataram - MAN 2 Mataram hampir selalu kedatangan tamu istimewa setiap hari dari berbagai lembaga atau instansi. Hal ini bisa difahami, karena MAN 2 Mataram menjadi barometer lembaga pendidikan agama di NTB bahkan di Indonesia. Sebagai salah satu lembaga rujukan, tentu saja MAN 2 Mataram selalu berbenah dan berubah dalam segala aspek, baik dari pendidik, tenaga kependidikan lebih-lebih fasilitas.
Dari sisi fasilitas, MAN 2 Mataram dua tahun berturut-turut (2019 dan 2020) memperoleh SBSN (Surat Berharga Syari'ah Negara) yang diwujudkan dengan bangunan Asrama MANPK, Laboratorium Keagamaan dan Aula Pembelajaran Terpadu yang telah diresmikan oleh Menteri Agama KH. Yaqut Cholil Qaumas.
Hal ini juga yang menjadikan KKMA (Kelompok Kerja Madrasah Aliyah) se-Kabupaten Lumajang Provinsi Jawa Timur memantapkan pilihan untuk berkunjung dan melakukan Studi Tiru. Rombongan tiba di madrasah pada hari Kamis pagi (15/06) disambut oleh segenap warga madrasah. sejumlah 70 orang terdiri dari Kepala Madrasah dan Pengawas MA se-Kabupaten Lumajang ikut dalam rombongan.
Kegiatan diawali dengan sambutan dari Bapak Kepala Madrasah Drs. H. Lalu Syauki MS, M.Pd. Bapak Kamad mengaku senang dan sangat bersemangat menyambut rombongan yang begitu banyak berkunjung ke madrasah. Terima kasih yang tak terhingga kepada rombongan yang sudah berkenan datang ke madrasah kami, tuturnya.
Dalam sambutannya, Kamad juga mengurai tentang capaian-capaian yang sudah diraih, baik oleh madrasah maupun oleh siswa. Ia bercerita jika tahun ini MAN 2 Mataram meraih predikat sebagai madrasah yang terbanyak meloloskan alumninya melalui SNMPTN se Nusa Tenggara Barat.
ia juga mengurai jika saat ini alumni MAN 2 Mataram sudah tersebar di lima benua. Jerman, UK, Taiwan, Malaysia, Amerika, Australia, Mesir, Maroko, Turki, Yaman ,dan lain-lain. Beliau berharap untuk tahun-tahun berikutnya akan semakin banyak alumni yang tembus PTN bonafid tanah air maupun mancanegara.
Beberapa waktu lalu, sejumlah 24 santri MANPK mengikuti tes beasiswa ke Universitas Al-Azhar Kairo yang diselenggarakan sendiri oleh Kedubes Kairo. Kebetulan guru tamu yang ada di MAN 2 Mataram dari Kairo, yakni Syeikh Alaa Kamal Osman yang diberikan wewenang langsung untuk menyeleksi mereka, tuturnya.
Menutup sambutannya, Kamad berpesan kepada rombongan agar benar-benar menikmati jalan-jalannya di Lombok. Silakan explore semua sisi Lombok yang eksotis, insyaallah tidak akan mengecewakan. Saat ini banyak destinasi wisata yang bisa dikunjungi, demikian juga dengan wisata kuliner dan Sirkuit Mandhalika Sirkuit MotoGP internasional yang menjadi andalan kami, tuturnya.
Dalam kesempatan yang sama, Ketua Rombongan H. Edy Nanang Sofyan Hadi, M.Pd. juga mengurai jika ia dan rombongan sangat antusias untuk berkunjung ke Lombok, utamanya di MAN 2 Mataram. Beliau mengawali pidatonya dengan mengatakan bahwa Jika Lombok terkenal dengan banyak Tuan Guru, maka rombongan yang saya bawa ini merupakan Gus-gus (Kyai) yang berkompeten di bidangnya.
Pak Sofyan mengurai, jika tujuan ia dan rombongan berkunjung ke madrasah adalah ingin meniru hal-hal baik dan luar biasa dari madrasah. itu sebabnya rombongan ini dinamakan sebagai Rombongan Studi Tiru bukan Studi Banding.
Dengan tujuan utama adalah meniru hal-hal yang baik dan membanggakan, bukan membandingkan. Prinsip kami, istilah ATM kami selalu pegang. Yakni jika ada hal-hal baik, bagus dan membanggakan, maka kami akan Adopsi, Tiru dan Modifikasi, tuturnya.
Sebagai Ketua Rombongan, lebih jauh pak Sofyan mengurai bahwa rombongan Studi Tiru ini terdiri atas Kepala Madrasah, Perwakilan Madrasah dan Pengawas se-Kabupaten Lumajang yang disatukan melalui KKMA (Kelompok Kerja Madrasah Aliyah).
Dalam sambutannya, Bapak yang kocak ini mengaku senang bisa jalan-jalan bersama teman-teman Kepala dan Pengawas ke Lombok. Ia juga mengungkap, jika Lombok memang dianugerahi daerah yang cantik dan mempesona. Kami sudah explore Gili Terawangan yang aduhai sungguh susah untuk diuraikan dengan kata-kata, tuturnya.
Kami juga akan explore daerah lainnya dan Pondok Pesantren sebagai salah satu wujud dari madrasah swasta yang ada di Pulau Seribu Masjid ini, sekali lagi untuk kami Adopsi Tiru dan Modifikasi.Pak Sofyan berharap ke depannya bisa membawa rombongan yang lebih besar lagi dan durasi yang lebih lama, tuturnya.
Acara penyambutan ditutup dengan pemberian souvenir masing-masing lembaga. Tak lupa juga pemberian bingkisan berupa tiga buku dari Gerakan Literasi Madrasah (GLM) yakni MAN 2 Mataram Mendunia, Ketika Hati Berbicara dan Buku Esai untuk Kaum Milenial: Jejak KIR Manda dalam Goresan sebagai oleh-oleh.
Kemudian, rombongan diajak berkeliling madrasah dan ikut menyaksikan gelaran Bazar Manda sebagai salah satu rangkaian dari classmeeting yang digagas anak-anak Orsima. Tujuan dari Bazar yakni agar siswa MAN 2 Mataram terlatih menjadi enterpreuneur sejati, sehingga di masa depan kelak mereka bisa menciptakan lapangan kerja sendiri.
Bazar Manda tahun ini melibatkan seluruh kelas X dan XI dengan berbagai tema dan aneka kuliner dan kerajinan khas Lombok yang ditawarkan. Bazar kali ini juga terbuka untuk umum. Sehingga tidak heran, siswa/i dari sekolah umum pun datang dengan semangat. Rupanya, semakin siang semakin padat. Sehingga tak mengherankan hampir semua stand yang ada laris manis di beli oleh pengunjung.
Rombongan melanjutkan perjalanan ke Ponpes Nurul Hakim Kediri, Sirkuit Mandhalika, dan beberapa tempat lainnya. Rombongan rencana akan bertolak dari Lombok menuju Lumajang pada Sabtu (18/06).
Terima kasih kepada Rombongan Studi Tiru KKMA Kabupaten Lumajang Provinsi Jawa Timur yang telah berkenan berkunjung ke madrasah kami. Tolong ceritakan hal-hal yang baik tentang madrasah kami. Dan hal-hal yang tidak baik, harap di simpan dalam hati.
Mohon maaf jika dalam penyambutan kami terdapat khilaf maupun kekurangan. Sampai jumpa pada kunjungan balasan kami, nanti.
Jalan-jalan ke MAN 2 Mataram
Jangan lupa di Lombok juga ada Sirkuit Mandhalikanya
Jika rombongan Studi Tiru KKMA Lumajang di Lombok merasa senang dan tenteram.
Yuk tahun depan kembali berkunjung ke MAN 2 Mataram-nya...
Penulis: Siti Rahmi (Humas M2M).
**INFO TENTANG MAN 2 MATARAM JUGA BISA DILIHAT DI:
IG:Humas MAN 2 Mataram
FB:Humas MAN 2 Mataram
YT:Humas MAN 2 Mataram
Website: www.man2mataram.net
Email: humasman2mataram@gmail.com**
Tinggalkan Komentar Anda